Menu

Mode Gelap
Peringati Hari Kesiapsiagaan Bencana 26 April 2025, Warga DKI Jakarta Diimbau Lakukan Latihan Evakuasi Mandiri Breaking News: Paus Fransiskus Meninggal Dunia pada Senin, 21 April 2025 Doa Kebangsaan Umat Buddha Bersama Bhikkhu Thudong di Si Mian Fo PIK 2 Perjalanan Spiritual 38 Bhikkhu Thudong yang Penuh Makna dan Toleransi Kejari Jakarta Barat Resmikan Media Center untuk Wadah Sinergi Bersama Wartawan

Berita ยท 6 Mar 2025 10:07 WIB

LDK I PC HIKMAHBUDHI Lombok Utara : Kepemimpinan Yang Visioner Dan Progresif Berlandaskan Nilai Dharma


 Oplus_131072 Perbesar

Oplus_131072

Lombok Utara, Komunitastodays,- Pengurus Cabang HIKMAHBUDHI Lombok Utara melaksanakan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan I (LDK I). Kegiatan ini dilaksanakan di Vihara Dhammapala Kalipucak – Desa Bentek selama dua hari pada Sabtu – Minggu, 1 – 2 Maret 2025. LDK I ini mengusung tema “Kepemimpinan HIKMAHBUDHI Yang Visioner dan Progresif Berlandaskan Nilai Dharma”.

Dalam sambutannya, Ketua PC HIKMAHBUDHI Lombok Utara menyampaikan bahwa LDK sebagai jenjang kaderisasi di HIKMAHBUDHI. “LDK I ini menjadi jenjang kaderisasi bagi seluruh kader HIKMAHBUDHI yang telah bergabung dan dikukuhkan sebelumnya dalam kegiatan Buddhis Inside. Dan ini akan terus berlanjut sebagai modal juga untuk mengikuti kaderisasi nasional” ungkap Giri Purwanto.

Ketua Karakasabha Vihara Dhammapala Kalipucak Mettayadi menyampaikan dukungan penuh atas terselenggaranya kegiatan ini. “Kami selaku Karakasabha menyambut baik dan mendukung kegiatan LDK I PC HIKMAHBUDHI Lombok Utara. Semoga kegiatan ini berjalan sukses hingga selesai” jelasnya.

Ketua umum Presidium Pusat HIKMAHBUDHI yang diwakili oleh Sekretaris jenderal, Bung Dwi Purnomo menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan LDK I untuk kaderisasi yang baik dan mendukung Asta Cita Presiden Republik Indonesia. “Tentu kami mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh kawan-kawan cabang Lombok Utara. Hal ini sebagai usaha kita untuk mewujudkan kaderisasi yang baik juga untuk mendukung asta cita presiden kita dalam mewujudkan SDM yang unggul” pungkasnya.

Hadir juga Kapolres Lombok Utara yang di wakili oleh Kasat Binmas Polres Lombok Utara, AKP Agus Sugianto,S.H. “Kami menyambut baik kegiatan adik-adik HIKMAHBUDHI Lombok Utara” jelasnya. Ia menekankan pentingnya disiplin dalam kepemimpinan. “Dan tentu saya menekankan sebagai pemimpin atau dalam kepemimpinan ada hal yang sangat penting yaitu Disiplin” sambungnya.

Sementara itu Bupati Lombok Utara melalui Kadis Dikbudpora Lombok Utara, H. Adenan, M.Pd. menyampaikan pentingnya memiliki SDM yang unggul untuk Lombok Utara. “Tentunya adik-adik HIKMAHBUDHI ini memiliki SDM yang baik. Mereka sebagai aset masa depan Lombok Utara. Kita butuh SDM yang baik untuk memimpin Lombok Utara kedepannya” kata Adenan.

Hadir juga dalam kegiatan tersebut Kabag Kesra Setda Lombok Utara, Camat Gangga, Kapolsek Gangga, Ketua Magabudhi NTB dan Lombok Utara, Perwakilan OKP Lombok Utara, dan Umat Buddha Vihara Dhammapala Kalipucak.(Fjr/team)

Artikel ini telah dibaca 11 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Warga Jalan Family Kembangan Selatan Apresiasi Pengaspalan Jalan yang di Dukung Pihak DPRD DKI Jakarta

2 May 2025 - 21:46 WIB

Pemprov DKI Jakarta Gelar Aktualisasi Nilai-nilai Paskah 2025: Rayakan Damai Kristus dalam Keluarga

1 May 2025 - 18:35 WIB

MUI DKI Jakarta Gelar Festival Seni dan Budaya Islam, Angkat Kearifan Lokal Betawi

1 May 2025 - 12:50 WIB

Wali Kota Jakarta Barat Uus Kuswanto Naik Mikrotrans Menuju Kantor pada Rabu Pertama ASN Pemprov DKI Wajib Gunakan Transportasi Umum

30 April 2025 - 18:53 WIB

Patung Ikonik Boraspati Ni Tano dan Boru Saneang Naga di Samosir, Pesan Kehidupan yang Harus Dijaga

29 April 2025 - 17:01 WIB

Pemprov DKI Jakarta Berikan Peluang Sama untuk Warga dengan Pemutihan Ijazah

28 April 2025 - 17:38 WIB

Trending di Berita