Jakarta, Komunitastodays.co,— Ratusan warga RW 01 dan RW 02 Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, antre untuk mendapatkan cairan disinfektan yang dibagikan oleh Puskesmas Cengkareng, Rabu (28/1/2026).
Lurah Rawa Buaya, Junaidi, mengatakan pembagian cairan disinfektan ini merupakan hasil kolaborasi antara pihak kelurahan dan Puskesmas Kecamatan Cengkareng sebagai upaya membantu warga yang terdampak banjir. Cairan disinfektan tersebut digunakan untuk membersihkan rumah dari lumpur dan kotoran sisa genangan air.
“Cairan disinfektan ini sangat dibutuhkan warga untuk membersihkan lingkungan rumah pasca banjir agar terhindar dari penyakit,” ujar Junaidi.
Ia menjelaskan, pendistribusian cairan disinfektan dilakukan di Pos RW 01 dan RW 02 Rawa Buaya. Warga diminta membawa wadah sendiri seperti botol air mineral, jeriken, atau ember. Setiap warga kemudian mendapatkan cairan disinfektan yang telah dilarutkan dengan air sesuai takaran.
Dalam kesempatan tersebut, Junaidi juga mengimbau masyarakat agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan dengan menerapkan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), terutama setelah banjir.
Sementara itu, Ketua RW 01 Rawa Buaya, M. Sahri, menyampaikan bahwa Puskesmas Kecamatan Cengkareng menyalurkan sebanyak delapan botol cairan disinfektan atau lysol concentrate untuk warga di wilayahnya.
Petugas Kesehatan Lingkungan (Kesling) Puskesmas Cengkareng, Daryono, menambahkan bahwa pembagian cairan disinfektan tidak hanya dilakukan di Rawa Buaya, tetapi juga di sejumlah titik lokasi terdampak banjir lainnya di wilayah Kecamatan Cengkareng.
“Ini merupakan bagian dari upaya pencegahan penyakit pasca banjir,” kata Daryono. (Fer)







