Menu

Mode Gelap
Wali Kota Jakarta Barat Hadiri Dialog Aspirasi KADIN, Dorong Sinergi Ekonomi Lintas Sektor PWI Tegaskan Negara Wajib Hadir Lindungi Wartawan, Bukan Sekadar Tanggung Jawab Moral PWI Pusat Tegaskan Kepemimpinan Kesit Budi Handoyo di PWI Provinsi DKI Jakarta PWI Pusat Prihatin Pencabutan Kartu Liputan Istana Wartawan CNN Indonesia PWI Pusat Kembali ke Rumah Lama, Awali Kepengurusan Baru dengan Doa Yatim Piatu

Daerah · 21 Dec 2025 08:38 WIB

TP. PKK ‎Tapanuli Utara Raih Dua Juara Pertama pada Jambore Kader Posyandu Provinsi Sumatera Utara 2025


 Oplus_131072 Perbesar

Oplus_131072

Taput, Komunitastodays.co,- ‎Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara kembali menorehkan prestasi membanggakan pada ajang Penetapan Desa Terbaik Pelaksana Program Kesehatan dalam rangkaian Jambore Kader Posyandu Tingkat Provinsi Sumatera Utara Tahun 2025 yang digelar di UPT Pelatihan Kesehatan Provinsi Sumatera Utara, Medan. Rabu, 17 Desember 2025.

‎Dari 3 kategori yang diperlombakan, Kabupaten Tapanuli Utara berhasil meraih Juara I pada dua kategori, yakni Kategori Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) yang diraih oleh Desa Aek Nauli IV, Kecamatan Sipahutar, serta Kategori Lingkungan Bersih dan Sehat (LBS) yang diraih oleh Desa Hutapea Banuarea, Kecamatan Tarutung.

‎Pengumuman pemenang disampaikan dalam acara yang dibuka dengan sambutan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara yang diwakili oleh Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat, Hery Falona Ambarita. Dalam sambutannya, ia berharap para pemenang lomba dapat menjadi promotor dan teladan perilaku kesehatan di tengah masyarakat, khususnya di tingkat desa.

‎“Para pemenang diharapkan menjadi role model bagi desa-desa lain yang belum terpilih, serta mampu mempertahankan dan meningkatkan prestasi yang telah diraih,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan permohonan maaf karena tidak dilaksanakannya seremoni penyerahan hadiah secara resmi, mengingat masih adanya daerah kabupaten/kota yang terdampak bencana.

Secara terpisah, ‎Ketua TP PKK Kabupaten Tapanuli Utara Ny. Neny Angelina JTP Hutabarat menyampaikan rasa bangga dan apresiasi atas capaian yang diraih desa-desa di Kabupaten Tapanuli Utara. Menurutnya, prestasi tersebut merupakan hasil kerja keras dan kolaborasi seluruh pihak, mulai dari kader posyandu, pemerintah desa, hingga masyarakat.

‎“Ini menjadi penyemangat bagi seluruh pengurus dan kader TP PKK Kabupaten Tapanuli Utara, ada kebanggaan atas prestasi yang diraih. Kiranya semangat juara ini dapat terus berkesinambungan untuk membina desa dan menjadi contoh bagi desa-desa lainnya di Tapanuli Utara. Kita berkomitmen siap mendukung seluruh progam pemerintah pusat hingga daerah,” ungkapnya.

Turut hadir pada kesempatan tersebut Camat, Kepala Desa dan ketua tp pkk desa, Kecamatan dan Kabupaten serta mewakili dinas PMD dan Dinas Kesehatan. (Frengky Butarbutar)

Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

‎Program Airports Ramah Difabel Bawa Harapan Baru bagi Difabel Tapanuli Utara

21 December 2025 - 08:27 WIB

‎Bupati Tapanuli Utara Tinjau Langsung Lokasi Banjir di Kecamatan Purbatua

21 December 2025 - 08:20 WIB

Dari Akademik hingga Adiwiyata Nasional, SMAN 1 Habinsaran Bersinar

16 December 2025 - 06:03 WIB

Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu Jaya ( GRIB Jaya) Kota Magelang, Peduli Bencana Sumatera dan Aceh

12 December 2025 - 07:10 WIB

‎Bupati Tapanuli Utara Hadiri Natal Oikumene Kecamatan Pangaribuan, Ajak Masyarakat Perkuat Kepedulian dan Kebersamaan

10 December 2025 - 08:03 WIB

Lewat Ibadah Doa Bersama, Pemkab Taput Teguhkan Semangat Warga dan Salurkan Bantuan

9 December 2025 - 15:59 WIB

Trending di Daerah