Menu

Mode Gelap
Wali Kota Jakarta Barat Hadiri Dialog Aspirasi KADIN, Dorong Sinergi Ekonomi Lintas Sektor PWI Tegaskan Negara Wajib Hadir Lindungi Wartawan, Bukan Sekadar Tanggung Jawab Moral PWI Pusat Tegaskan Kepemimpinan Kesit Budi Handoyo di PWI Provinsi DKI Jakarta PWI Pusat Prihatin Pencabutan Kartu Liputan Istana Wartawan CNN Indonesia PWI Pusat Kembali ke Rumah Lama, Awali Kepengurusan Baru dengan Doa Yatim Piatu

Berita · 8 Sep 2025 10:48 WIB

Jalin Kekompakan dan Silaturahmi, Komunitas Jalan Sehat Gelar Tour Bersama Warga Kelurahan Palmerah di Pantai Anyer


 Jalin Kekompakan dan Silaturahmi, Komunitas Jalan Sehat Gelar Tour Bersama Warga Kelurahan Palmerah di Pantai Anyer Perbesar

Banten, Komunitastodays.co,
Komunitas Jalan Sehat Kelurahan Palmerah mengadakan kegiatan tour bersama warga dalam rangka mempererat tali silaturahmi dan menjalin kekompakan antar warga. Acara yang berlangsung di Pantai Anyer, Karang Sari, Banten ini berlangsung meriah dan penuh semangat dari seluruh peserta.

Acara yang diprakarsai oleh H. Iswadi, penasehat Komunitas Jalan Sehat, diikuti oleh sekitar 200 peserta yang terdiri dari unsur Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK), Rukun Warga (RW), Rukun Tetangga (RT), dan Forum Komunikasi dan Daya Masyarakat (FKDM) Kelurahan Palmerah.

Ketua Komunitas Jalan Sehat, Muhammad Arifin, saat ditemui awak media. Minggu (7/9/2025) menyampaikan, “Ini adalah perayaan Hari Ulang Tahun komunitas Jalan Sehat yang ke-17 tahun. Partisipasi peserta sangat luar biasa, dan kami sangat bangga melihat antusiasme warga Palmerah yang hadir. Mereka datang dari berbagai unsur masyarakat seperti LMK, RW, RT, dan FKDM.”

Muhammad Arifin berharap kegiatan ini dapat terus menjadi wadah untuk memupuk tali silaturahmi dan kebersamaan antar warga. “Ke depan, kami ingin semakin banyak Bapak/Ibu warga Palmerah yang ikut serta dalam kegiatan silaturahmi seperti ini agar kelurahan kita semakin baik,” tambahnya.

Sementara itu, H. Iswadi SE, M.M., selaku penasehat Komunitas Jalan Sehat Palmerah, menyampaikan, “Hari ini kita berkumpul bersama warga LMK, RW, RT, dan FKDM Kelurahan Palmerah di Pantai Anyer. Agenda utama adalah bersilaturahmi, makan siang bersama, dan ngopi bersama. Total peserta ada 200 orang yang dibawa dengan tiga bus.”

Iswadi juga menambahkan, “Selain itu, kami juga mengadakan berbagai permainan (games) untuk menambah keseruan acara. Kami berterima kasih atas dukungan dari Bapak Fuidy Lukman dan juga Bapak Jupiter dari Dewan Fraksi Nasdem yang telah mendukung kegiatan ini.”

Penasehat Jalan Sehat itu berharap, ke depannya kegiatan ini dapat melibatkan lebih banyak masyarakat dari seluruh Kelurahan Palmerah bahkan hingga tingkat Kecamatan. “Kami ingin semangat kebersamaan ini terus terjaga dan berkembang demi kemajuan bersama,” tutupnya. (Hen)

Artikel ini telah dibaca 41 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pemkot Jakarta Barat Tinjau Dua Lahan Aset untuk Pemulihan Fungsi TPU di Kalideres

11 November 2025 - 20:36 WIB

Aksi “Mata Elang” Kian Beringas di Jakarta Barat, Anggota BPPKB Jadi Korban Pengeroyokan

10 November 2025 - 18:17 WIB

Ribuan Umat Buddha Rayakan Perjalanan Setahun Si Mian Fo Pantai Indah Kapuk

10 November 2025 - 13:54 WIB

Pemkot Jakarta Barat dan Kementerian Lingkungan Hidup Gelar Aksi Jumat Bersih Serentak di Cengkareng

7 November 2025 - 21:01 WIB

Jasaraharja Putera Wujudkan Komitmen ESG Melalui Program Recycle Old Uniform HUT ke-32 Bertema Satunaya

7 November 2025 - 14:59 WIB

Polres Metro Bekasi Ungkap Kasus Penyelewengan Gas Elpiji Bersubsidi

7 November 2025 - 09:47 WIB

Trending di Berita