Jakarta, Komunitastodays,- Dalam rangka mempererat tali silaturahmi usai Hari Raya Idul Fitri, warga RT 012 RW 01 Cengkareng Residence Kelurahan Cengkareng Barat menggelar acara Halal Bihalal yang berlangsung penuh kehangatan dan kekeluargaan pada Minggu, 27 April 2025.
Acara tersebut dihadiri oleh berbagai tokoh masyarakat, termasuk Ketua RW 01, H. Agus Antoni, Ketua RT 012, Igil Luther, serta Ketua RT 013 dan RT 014, Pengurus, Babinsa, dan para warga setempat.
Dalam sambutannya, Ketua RT 012, Igil Luther, menyampaikan rasa syukur atas partisipasi aktif warga dalam kegiatan ini. Menurutnya, Halal Bihalal ini bukan hanya sekadar mempererat tali persaudaraan, tetapi juga menjadi momentum yang sangat penting untuk memperkuat kolaborasi antar warga dalam membangun lingkungan yang lebih harmonis dan sejahtera.
“Halal Bihalal ini bukan hanya mempererat tali persaudaraan, tetapi juga menjadi momentum untuk memperkuat kolaborasi antar warga dalam membangun lingkungan yang lebih harmonis dan sejahtera,” ujar Igil Luther.
Sementara itu, H. Agus Antoni, Ketua RW 01, meskipun baru saja menjabat sebagai ketua RW, saya turut mengapresiasi kekompakan yang tergambar dalam acara tersebut.
“Kebersamaan seperti ini menjadi pondasi penting dalam membangun masyarakat yang kuat dan mandiri. Saya mendukung penuh inisiatif positif yang terus menumbuhkan semangat gotong royong,” ujar H. Agus Antoni.
Ketua Panitia, Lury Arovantono, dalam sambutannya juga menyampaikan bahwa silaturahmi memiliki banyak manfaat, salah satunya adalah memperpanjang umur dan melapangkan rezeki, serta membuka pintu keberkahan. “Semoga kegiatan seperti ini terus dilestarikan dan menjadi tradisi yang mempererat persaudaraan,” ujar Lury.
Acara Halal Bihalal yang penuh dengan kehangatan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi warga untuk terus mempererat persatuan, meningkatkan semangat gotong royong, serta membangun lingkungan yang lebih maju dan harmonis.
Dengan semangat kebersamaan, acara ini menunjukkan betapa pentingnya peran silaturahmi dalam memperkuat ikatan antarwarga, untuk menciptakan lingkungan yang lebih baik dan penuh keberkahan.(Fjr)