Menu

Mode Gelap
Peringati Hari Kesiapsiagaan Bencana 26 April 2025, Warga DKI Jakarta Diimbau Lakukan Latihan Evakuasi Mandiri Breaking News: Paus Fransiskus Meninggal Dunia pada Senin, 21 April 2025 Doa Kebangsaan Umat Buddha Bersama Bhikkhu Thudong di Si Mian Fo PIK 2 Perjalanan Spiritual 38 Bhikkhu Thudong yang Penuh Makna dan Toleransi Kejari Jakarta Barat Resmikan Media Center untuk Wadah Sinergi Bersama Wartawan

Metropolitan · 15 Mar 2025 17:54 WIB

Terminal Kalideres Mulai Uji Kelaikan Bus AKAP untuk Angkutan Mudik Lebaran 2025


 Oplus_131072 Perbesar

Oplus_131072

Jakarta, Komunitastodays,-Terminal Kalideres, Jakarta Barat, telah memulai rangkaian uji kelaikan atau ramp check terhadap bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) yang akan digunakan untuk Angkutan Mudik Lebaran 2025. Uji kelaikan ini bertujuan untuk memastikan bahwa bus yang digunakan dalam perjalanan mudik memenuhi standar keselamatan dan siap mengangkut penumpang dengan aman.

Kepala Terminal Kalideres, Revi Zulkarnaen, menjelaskan bahwa ramp check akan dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama yaitu pra-ramp check, yang berlangsung pada 1 Maret hingga 20 Maret 2025, sedangkan tahap kedua adalah ramp check selama masa angkutan lebaran, yang dimulai pada 21 Maret hingga 11 April 2025.

“Pada 1 Maret hingga 20 Maret 2025 itu kita lakukan pra-ramp check angkutan lebaran. Sementara pada 21 Maret hingga 11 April 2025 itu ramp check masa angkutan lebaran,” ujar Revi pada Sabtu (15/3/25).

Proses ramp check ini dilakukan bekerja sama dengan berbagai pihak, antara lain Unit Pengelola Pengujian Kendaraan Bermotor (UP PKB) Kedaung Angke, Suku Dinas Perhubungan Jakarta Barat, dan Polsek Kalideres. Pemeriksaan dilakukan untuk memastikan kondisi bus yang akan diberangkatkan dalam keadaan layak jalan dan aman bagi penumpang.

“Ramp check ini untuk pemeriksaan kelaikan jalan bus yang akan diberangkatkan. Karena itu penting ya, supaya keselamatan para penumpang yang diangkut bisa selamat sampai ke tempat tujuan,” kata Revi.

Ia menegaskan bahwa bus yang tidak memenuhi standar kelaikan tidak akan diizinkan untuk beroperasi. “Kalau ada bus yang tidak layak jalan, itu tidak boleh diberangkatkan. Itu harus diperbaiki lebih dahulu ya. Jadi, tidak ada toleransi untuk itu, dia harus diperbaiki di tempat,” lanjutnya.

Pemeriksaan ramp check difokuskan pada komponen-komponen penting yang menunjang keselamatan, seperti sistem rem, roda, kemudi, dan lampu. Proses pemeriksaan sendiri memakan waktu sekitar 20 hingga 25 menit per bus, dengan sekitar 30 hingga 35 bus diperiksa setiap harinya.

“Sistem rem, roda, kemudi, dan lampu harus berfungsi dengan baik. Kalau ada yang rusak, itu harus segera diperbaiki di tempat, karena itu menyangkut aspek keselamatan,” tambah Revi.

Dengan adanya ramp check ini, Revi berharap seluruh bus AKAP yang beroperasi di Terminal Kalideres selama musim mudik Lebaran 2025 dapat beroperasi dalam kondisi prima dan siap mengantarkan penumpang dengan aman hingga sampai tujuan.(FN)

Artikel ini telah dibaca 11 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2025 di Jakarta Barat: Mewujudkan Pendidikan Bermutu untuk Semua

2 May 2025 - 14:49 WIB

Pemerintah Kota Jakarta Barat Gelar Silaturahmi dan Doa Bersama Petugas Calon Jamaah Haji ASN 2025

2 May 2025 - 14:35 WIB

Wali Kota Jakarta Barat Bangga Hadiri Halal Bihalal Bersama Tokoh Masyarakat Kedaerahan

29 April 2025 - 20:31 WIB

Penyegelan Diabaikan, Pembangunan Ruko di Kamal Raya Jalan Terus: Ada Apa dengan Pengawasan?

29 April 2025 - 19:35 WIB

Pemkot Jakarta Barat Sebar Benih Nyamuk Ber-Wolbachia di Kantor Wali Kota

29 April 2025 - 16:32 WIB

POKDAR Kamtibmas Bhayangkara Sektor Tarumajaya Gelar Halal Bihalal untuk Pererat Silaturahmi

27 April 2025 - 14:40 WIB

Trending di Metropolitan