Menu

Mode Gelap
500 Wartawan PWI Telah Mendaftar Ikut HPN Riau 2025 Kapolri Resmikan Desk Ketenagakerjaan Demi Beri Jaminan Perlindungan Kaum Buruh Wamendagri Bima Arya: Program Makan Bergizi Gratis Pacu Kebangkitan Ekonomi Daerah Mendagri Imbau Daerah dengan Inflasi Tinggi Segera Lakukan Pengendalian Perayaan Natal Bersama Wilayah 2 Cengkareng di Gereja Trinitas

Daerah · 1 Dec 2024 11:59 WIB

Polres Magelang Kota Kawal Pergeseran Logistik Pilkada ke KPU Kota Magelang


 Polres Magelang Kota Kawal Pergeseran Logistik Pilkada ke KPU Kota Magelang Perbesar

Kota Magelang, Komunitastodays,– Polres Magelang Kota bersama TNI melaksanakan pengamanan dan pengawalan logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) menuju Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Magelang, Sabtu (30/11/2024).

Proses pengamanan ini telah dimulai sejak tahap pemungutan suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS), dilanjutkan ke Panitia Pemungutan Suara (PPS), hingga penghitungan di tingkat PPK. Seluruh rangkaian berlangsung aman dan kondusif.

Kapolres Magelang Kota, AKBP Dhanang Bagus Anggoro, S.I.K., M.H., menegaskan pentingnya pengawalan ini untuk menjamin keamanan dan kelancaran tahapan Pilkada.

“Pengamanan dan pengawalan ini kami laksanakan dengan sinergi bersama TNI. Tujuannya untuk memastikan seluruh tahapan Pilkada berjalan aman, tertib, dan kondusif,” ungkap AKBP Dhanang.

Kapolres juga mengapresiasi kerja sama semua pihak, termasuk masyarakat, yang telah mendukung jalannya Pilkada secara damai. Hingga saat ini, tidak ada insiden yang mengganggu proses pemilu.

Pengawalan logistik dilakukan dengan melibatkan personel gabungan Polres Magelang Kota dan TNI. Kendaraan operasional digunakan untuk membawa logistik dengan pengawasan ketat, guna mencegah kemungkinan gangguan di perjalanan.

“Semoga situasi tetap kondusif, dan hasil Pilkada ini menjadi cerminan aspirasi masyarakat Kota Magelang,” pungkas AKBP Dhanang.

Pihaknya berharap Pilkada Serentak 2024 di Kota Magelang dapat terus berjalan aman hingga seluruh tahapan selesai. Selain itu, masyarakat diminta untuk menjaga ketertiban serta menghormati hasil demokrasi yang dihasilkan dari proses tersebut. *L30 Bth*

Artikel ini telah dibaca 15 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Outing Class TK/RA VIP Mamba’ul Hisan: Mengenalkan Budaya Antri dan Kebersamaan di Yogyakarta

17 January 2025 - 09:34 WIB

Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu Kabupaten Magelang Jawa Tengah bahas program kerja tahun 2025

13 January 2025 - 10:10 WIB

Pelantikan Relawan Sehat Indonesia (RESI) Dewan Pimpinan Wilayah Jawa Tengah Resmi Digelar

1 January 2025 - 15:59 WIB

Ribuan Umat Kristiani Rayakan Ibadah Malam Natal di Gereja Magelang

25 December 2024 - 19:53 WIB

Operasi Lilin Candi 2024, Binmas Polres Magelang Kota Sambangi Tempat Ibadah Dan Tempat Keramaian

22 December 2024 - 11:47 WIB

Polres Magelang Kota Terima 6 Personel Polri Putra Asli Papua

22 December 2024 - 11:35 WIB

Trending di Daerah