Menu

Mode Gelap
Astera Head SPA Dari Rene Furterer, Hadir Dengan Formula Baru DI Indonesia Kapolri Instruksikan Warga Terlayani dengan Baik saat Misa Agung Paus Fransiskus Polri Minta Maaf Soal Rekayasa Lalin Selama Kunjungan Paus Fransiskus Ciptakan Rasa Aman Petugas Kepolisian dan Dinas Perhubungan Melakukan Giat Patroli Rutin di Terminal Bus Kalideres Turut Berduka Cita, Pimpinan Redaksi Media Komunitastodays Melayat ke Rumah Duka Orang Tua dari Ketua Gapensi DKI

Infotainment · 4 Sep 2024 20:53 WIB

Home Sweet Loan Rilis Official Poster, Trailer dan OST, Segera Tayang di Bioskop


 Oplus_131072 Perbesar

Oplus_131072

Jakarta, Komunitastodays,- Visinema Pictures meluncurkan official poster, trailer dan original soundtrack untuk film Home Sweet Loan (HSL). Dalam suasana jumpa pers yang hangat, hadir pula Idgitaf, menyanyikan lagu soundtrack dengan judul Berakhir di Aku.

Film Home Sweet Loan akan tayang serentak di bioskop Indonesia mulai tanggal 26 September 2024.

Home Sweet Loan, diadaptasi dari novel best seller karya Almira Bastari, bercerita tentang Kaluna, seorang pekerja keras yang berjuang untuk memiliki rumah pribadi. Namun, sebagai bagian dari sandwich generation, ia menghadapi banyak tantangan.

Film ini menggambarkan bagaimana mimpi sederhana memiliki rumah bisa menjadi perjuangan besar bagi banyak orang. dan harapannya film ini dapat memberikan dorongan semangat dan pelukan hangat bagi para penontonnya. Kisah emosional ini sudah terasa lewat poster, trailer dan soundtrack yang dirilis hari ini.

Sutradara Sabrina Rochelle Kalangie mengungkapkan pandangan personalnya terhadap film ini. “Ketika pertama kali saya membaca novel Home Sweet Loon, saya benar-benar merasakan kedekatan dengan karakter Kaluna. Di usia yang masih muda, Kaluna sudah menjadi bagian dari sandwich generation, menghadapi masalah percintaan, konflik keluarga, dan impian pribadinya yang sering kali harus ditekan.

Saya berharap film ini dapat menyentuh hati para pekerja di Indonesia yang mengalami hal serupa. Bertahanlah, meski hidup mungkin terasa berat saat ini, tetapi percayalah, semua akan berlalu dan menjadi lebih baik,” tuturnya saat jumpa pers Selasa, 4 September 2024.

Yunita Siregar, yang memerankan Kaluna, juga berbagi pengalamannya. “Memerankan Kaluna adalah pengalaman yang sangat mendalam bagi saya. Karakter ini sangat dekat dengan kehidupan banyak orang, termasuk saya sendiri. Saya berharap film ini dapat memberikan inspirasi dan kekuatan bagi mereka yang sedang berjuang. #AkuKaluna percaya bahwa Kaluna Kaluna lain di luar sana sedang berusaha, terus bertahan, dan memperjuangkan mimpinya,” ungkap Yunita.

Sementara itu, Derby Romero, tokoh Danan juga punya pendapat serupa. Menurutnya cerita di Home Sweet Loan begitu mengena dalam kehidupan sehari-harinya.

” Karakter Danan itu malah karakter yang gua paling relate. Secara background story nya itu ada. Danan ini adalah karakter yang selengean, tapi dia sangat peka. Jadi disini gua lumayan merasa mirip, ” kata Derby Romero.

Idgital, dikenal dengan suara merdunya yang selalu mampu menyentuh hati banyak orang. mempersembahkan lagu terbarunya, Berakhir di Aku, sebagai OST untuk film Home Sweet Loan.

Lagu ini bukan sekadar iringan musik, tetapi juga refleksi mendalam dari perjalanan emosional yang dialami oleh karakter utama film, Kaluna. Dengan lirik yang kuat dan melodi yang mengharukan, Idgitaf membawa kita masuk ke dalam perasaan Kaluna, seorang pejuang hidup yang berusaha keras menemukan tempat yang bisa ia sebut rumah.

“Setelah menonton Home Sweet Loan dan mengenal karakter Kaluna lebih dalam, saya merasa Kaluna adalah banyak orang. Jadi saya ingin membuat sesuatu yang juga relate dengan banyak orang. Ini bukan hanya tentang memperjuangkan mimpi kita sendiri, tapi juga tanggung jawab dan harapan yang diletakkan di pundak kita oleh keluarga. Saya berharap lagu ini bisa menjadi teman bagi mereka. yang sedang berjuang untuk meraih impian-impian mereka, ” jelasnya.(FN)

Artikel ini telah dibaca 8 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Film ‘Anak Kolong’ Siap Tayang di Bioskop Awal November 2024

5 September 2024 - 13:45 WIB

Perjalanan Hidup dan Karir Rossa diungkapkan dalam Film Dokumenter “All Access to Rossa 25 Shining Years”

6 August 2024 - 22:15 WIB

Kang Mus Preman Pensiun dan Rekan Aktor YI Positif Narkoba Jenis Ganja

12 May 2024 - 19:01 WIB

Deddy Chen Penyanyi Asal Medan Rilis Single Terbaru “Luka Tak Terobati”

7 March 2024 - 21:16 WIB

Penuh Adegan Laga, Film Bonnie Siap Tayang

28 February 2024 - 09:44 WIB

Tommy J Pisa, Maya Angela dan Tagor Pangaribuan Konser Bareng di “Barbeque Night”

22 February 2024 - 08:48 WIB

Trending di Infotainment