Menu

Mode Gelap
Jakarta Bergetar! Gubernur Pramono Lantik 59 Pejabat, 4 Kepala Wilayah Baru Siap Tancap Gas CEO dan Founder One Global Capital Iwan Sunito Dukung Karya Jurnalistik Terbaik di Malam Anugerah MHT ke-51 PWI Jakarta Ketua PWI Pusat Zulmansyah Soroti Dampak Revisi UU Penyiaran dalam RDPU Komisi I DPR RI Peringati Hari Kesiapsiagaan Bencana 26 April 2025, Warga DKI Jakarta Diimbau Lakukan Latihan Evakuasi Mandiri Breaking News: Paus Fransiskus Meninggal Dunia pada Senin, 21 April 2025

Infotainment ยท 6 Aug 2024 22:15 WIB

Perjalanan Hidup dan Karir Rossa diungkapkan dalam Film Dokumenter “All Access to Rossa 25 Shining Years”


 Oplus_131072 Perbesar

Oplus_131072

Jakarta, Komunitastodays, – Film dokumenter persembahan Time International Films, berjudul “All Access to Rossa 25 Shining Years” yang disutradarai oleh Ani Ema Susanti akan mulai tayang di seluruh jaringan bioskop Indonesia mulai tayang 01 Agustus 2024.

Film Dokumenter yang diproduksi oleh Inspire Pictures dan Sinemaku Picturres ini memperlihatkan perjalanan karier Rossa di industri musik serta perjuangannya sebagai ibu bagi anak laki-lakinya.

Film ini menunjukkan kisah di balik konser tunggal “25 Shining Years Concert” pada 2022 yang menandai 25 tahun perjalanan karier Rossa di industri musik Indonesia.

“Melalui film dokumenter ini, masyarakat Indonesia akan melihat sosok Rossa dari berbagai macam sudut pandang, Rossa sebagai seorang diva, Rossa sebagai seorang ibu, hingga Rossa sebagai wanita entrepreneur,” kata Sutradara Ani Ema Susanti.

Rossa berharap film dokumenter tentang perjalanan karier dan hidupnya bisa menjadi inspirasi bagi siapa saja yang menontonnya.

“Semoga film ini bisa menjadi inspirasi bagi seluruh masyarakat Indonesia, khususnya bagi para talenta muda di industri musik Indonesia yang tengah berjuang membangun kariernya. Bahwa untuk bisa berada di titik ini, aku juga melalui perjuangan yang tidak mudah, penuh dedikasi, kerja keras, dan selalu berinovasi,” kata Rossa.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI Sandiaga Salahuddin Uno berharap film dokumenter “All Access to Rossa 25 Shining Years” bisa membawa dampak positif bagi industri film dan industri musik Indonesia.

“Saya harap film dokumenter ini dapat memberikan dampak positif terhadap sektor perfilman dan musik Indonesia, seperti dapat meningkatkan persentase okupansi film dokumenter di jaringan komersial serta menjadi inspirasi untuk para musisi lain agar mendokumentasikan perjalanan karier musik mereka,” katanya.

Film Dokumenter “All Access to Rossa 25 Shining Years” diproduseri oleh Umay Shahab, Inarah Syarafina, Sugi Compros, Boy Rianto Latu, serta Alfreno Kautsar Ramadhan. Selain menjadi bintang utama, Rossa juga turut menjadi produser eksekutif bersama Irwan D. Mussry, P. Intan Sari, Yahni Damayanti, serta Prilly Latuconsina.

Informasi dan perkembangan terbaru mengenai film dokumenter “All Access to Rossa 25 Shining Years” yang akan tayang di bioskop mulai 01 Agustus 2024 dapat dilihat melaluu akun Instagram @rossaconcert, @inspire_idn, dan @sinemaku.pictures.(Helena)

Artikel ini telah dibaca 15 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Terungkap, Ini Alasan Fachri Albar Kembali Gunakan Narkoba

25 April 2025 - 13:38 WIB

Fryda Lucyana Kenang Sosok Titiek Puspa Sebagai Pahlawan Cinta Damai

18 April 2025 - 22:18 WIB

Penyanyi Legendaris Titiek Puspa Meninggal Dunia di Usia 87 Tahun

10 April 2025 - 19:00 WIB

Aktor Senior Mat Solar Meninggal Dunia pada Usia 62 Tahun

18 March 2025 - 07:34 WIB

Tidak Hanya Jago Ngaji,Santri Ponpes Darul Faizin Wonogiri Juga Mahir Main Musik

18 September 2024 - 19:52 WIB

Film ‘Anak Kolong’ Siap Tayang di Bioskop Awal November 2024

5 September 2024 - 13:45 WIB

Trending di Infotainment