Menu

Mode Gelap
Kebakaran Hebat Lalap Ruko Sparepart di Cengkareng Barat, Petugas Masih Berjuang Padamkan Api Wali Kota Jakarta Barat Buka Seleksi Abang None 2025, Tekankan Pentingnya Pertahankan Prestasi Disaksikan Dewan Pers, PWI Akhirnya Tandatangani Panitia Bersama Kongres Persatuan Kasad Hadiri Pembukaan Indo Defence 2025 Expo & Forum Fun Bike Siwo PWI Jaya Catat Rekor Peserta dan Berlimpah Hadiah

Metropolitan · 7 Mar 2024 17:32 WIB

Sambut Bulan Suci Ramadhan, Polsek Cengkareng Bagi-bagi Santunan Anak Yatim dan Beras Gratis untuk Masyarakat


 Sambut Bulan Suci Ramadhan, Polsek Cengkareng Bagi-bagi Santunan Anak Yatim dan Beras Gratis untuk Masyarakat Perbesar

Jakarta, Komunitastodays,– Dalam upaya membantu meringankan beban masyarakat, Polsek Cengkareng menggelar kegiatan bakti sosial dengan memberikan santunan kepada 30 anak yatim piatu dan membagikan 300 paket beras gratis kepada warga sekitar Polsek Cengkareng.

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat, terutama menjelang bulan suci Ramadhan 1445 H.

Dalam kesempatan tersebut tampak hadir kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol M Syahduddi secara simbolis memberikan bantuan kepada masyarakat

Kapolsek Cengkareng, Kompol Hasoloan Situmorang, menjelaskan bahwa santunan kepada anak yatim piatu merupakan salah satu upaya untuk memberikan perhatian kepada yang membutuhkan.

“Tadi ada sebanyak 30 anak yatim piatu kita berikan santunan,” ujarnya pada Kamis (7/3/2024).

Selain itu, Polsek Cengkareng juga membagikan 300 paket beras gratis kepada warga sekitar Polsek. Ratusan warga tampak antusias mendatangi Polsek Cengkareng.

Kompol Hasoloan menegaskan bahwa bantuan beras gratis ini sengaja disediakan untuk meringankan beban warga, terutama mengingat kenaikan harga kebutuhan pokok belakangan ini.

“Kita berikan 300 paket beras gratis kepada warga untuk meringankan beban mereka. Apalagi menjelang bulan suci Ramadhan, warga pasti membutuhkan,” paparnya.

Hasoloan berharap bantuan yang diberikan dapat bermanfaat dan meringankan beban masyarakat, khususnya warga Cengkareng.

Ia juga menegaskan bahwa pihaknya akan terus memberikan bantuan kepada warga yang membutuhkan. (Ferry)

Humas Polres Metro Jakarta Barat 

Artikel ini telah dibaca 39 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Kebakaran Hebat Lalap Ruko Sparepart di Cengkareng Barat, Petugas Masih Berjuang Padamkan Api

6 July 2025 - 22:06 WIB

Wali Kota Jakarta Barat Buka Rawabuaya Muharram Festival 2025

5 July 2025 - 22:25 WIB

Suku Dinas Perhubungan Jakbar Gencar Tertibkan Parkir Liar di Trotoar Jalan Kyai Tapa

2 July 2025 - 17:16 WIB

Wali Kota Jakarta Barat Lepas 219 Peserta PMR untuk Ikuti Jumbara 2025 di Cibubur

30 June 2025 - 19:46 WIB

Hadiah Spesial Hari Bhayangkara ke-79: Warga Jakarta Bisa Naik Transportasi Umum Gratis pada 1 Juli 2025!

28 June 2025 - 21:03 WIB

Radar Jakarta Rayakan Ulang Tahun ke-2: Anak Yatim Sebagai Tamu Istimewa

28 June 2025 - 16:12 WIB

Trending di Metropolitan