Menu

Mode Gelap
Kebakaran Hebat Lalap Ruko Sparepart di Cengkareng Barat, Petugas Masih Berjuang Padamkan Api Wali Kota Jakarta Barat Buka Seleksi Abang None 2025, Tekankan Pentingnya Pertahankan Prestasi Disaksikan Dewan Pers, PWI Akhirnya Tandatangani Panitia Bersama Kongres Persatuan Kasad Hadiri Pembukaan Indo Defence 2025 Expo & Forum Fun Bike Siwo PWI Jaya Catat Rekor Peserta dan Berlimpah Hadiah

Nasional ยท 25 Jan 2024 13:43 WIB

Pj Gubernur Heru Budi Hartono, Bagikan 30 Sertifikat Tanah Gratis di Mampang Prapatan


 Pj Gubernur Heru Budi Hartono, Bagikan 30 Sertifikat Tanah Gratis di Mampang Prapatan Perbesar

Jakarta, Komunitastodays,- Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono menyerahkan 30 sertifikat tanah kepada warga di kelurahan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, pada Rabu (24/1/2024).

Kami memberikan sertifikat ini door to door guna memastikan penerima sesuai dengan nama di sertifikat
Sertifikat diserahkan secara langsung oleh Pj Gubernur Heru ke rumah warga, untuk memastikan kesesuaian penerima.

“Kita berikan door to door untuk memastikan penerima itu sesuai nama di sertifikat,” ujar Pj Gubernur Heru, dalam Siaran Pers Pemprov DKI Jakarta.

Menurut Pj Gubernur Heru, program PTSL akan dilanjutkan di berbagai wilayah di Jakarta dan pembagiannya dilakukan oleh wali kota dan camat.

“Terus akan lanjut (program PTSL) dan sebenarnya banyak di tempat lain. Tapi karena itu parsial, bisa Pak Wali atau Pak Camat yang memberikan,” ujarnya.

Diah, salah satu warga RT 02/01 Kelurahan Mampang Prapatan, mengungkapkan rasa syukur karena mendapatkan sertifikat tanah secara gratis.

“Kurang lebih hampir setahun pengajuannya waktu di kelurahan. Rasanya gimana ya, tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata. Seumur hidup dari kecil belum punya sertifikat tanah. Ini kan rumah keluarga, sekarang dengan program yang ada, saya sangat bahagia,” ungkapnya.

Ia juga mengucapkan apresiasi kepada Pemprov DKI Jakarta dan pihak terkait yang membantu menerbitkan permohonan sertifikat tanah secara gratis.

“Khususnya Pak Gubernur, terima kasih banyak. Atau dengan pejabat terkait: Lurah, Camat. Pokoknya saya bahagia banget. Dengan dapat sertifikat rumah ini, akan meyakinkan bahwa ini milik saya. Pokoknya mudah-mudahan berkah, barokah untuk pemerintahan Jakarta.

Sementara di kesempatan yang sama Kepala Kantor Pertanahan Jakarta Selatan Tentrem Prihatin kepada para awak media mengungkapkan penyerahan sertifikat yang di lakukan ini merupakan salah satu bentuk memberikan pelayanan yang baik kepada warga jakarta selatan.khususnya bagi warga Mampang Prapatan.

Tentrem Prihatin mengungkapkan Pemberian sertifikat tanah ini merupakan bagian dari program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang memudahkan masyarakat mendapatkan jaminan kepastian hukum atas kepemilikan rumah berupa sertifikat tanah secara gratis, ungkapnya.*(dav)

Artikel ini telah dibaca 31 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Panitia Kongres Temui Menkum dan Kapuspen TNI : Pemerintah Dukung Kongres Persatuan PWI

3 July 2025 - 20:27 WIB

Presiden Prabowo Pimpin Upacara Peringatan ke-79 Hari Bhayangkara di Monas

2 July 2025 - 17:59 WIB

Presiden Prabowo Gagas Langkah Taktis Jaga Ekonomi dan Perkuat Posisi RI di AS

28 June 2025 - 08:15 WIB

Gubernur DKI Jakarta Tinjau Langsung Operasi Sumbing di RSUD Kalideres

23 June 2025 - 16:46 WIB

Gubernur Pramono Anung Pimpin Upacara HUT ke-498 Jakarta, Tegaskan Komitmen Menuju Kota Global

22 June 2025 - 19:51 WIB

Pemprov DKI Jakarta Gelar Upacara HUT ke-498 Kota Jakarta di Monas

22 June 2025 - 17:15 WIB

Trending di Nasional